DokterSehat.Com– Siapa sih yang tidak suka minum kopi? Memang, ada sebagian orang yang mengalami masalah asam lambung atau alergi dengan kopi sehingga tidak bisa mengonsumsi minuman ini, namun kebanyakan orang bisa meminumnya hingga beberapa cangkir setiap hari karena rasanya yang nikmat dan mampu membuat konsentrasi meningkat. Bahkan, kopi juga dianggap sebagai minuman yang bisa memberikan manfaat kesehatan.
Telah banyak penelitian yang menyebutkan bahwa minum kopi secara teratur bisa menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker, namun banyak masyarakat yang juga menyebut kebiasaan minum kopi mampu mencegah datangnya asam urat. Sebenarnya, apakah memang benar kopi bisa memberikan manfaat kesehatan ini?
Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada 2007 silam dan melibatkan sekitar 46 ribu pria, dihasilkan fakta bahwa ada kaitan antara kebiasaan minum kopi dengan risiko terkena asam urat. Para partisipan yang mengonsumsi empat hingga lima cangkir kopi setiap hari ternyata memiliki risiko terkena asam urat lebih rendah, tepatnya mencapai 40 persen dibandingkan dengan pria yang tidak suka minum kopi.
“Beberapa komponen di dalam kopi seperti asam klorogenat dan antioksidan bisa membantu mencegah datangnya asam urat,” ungkap salah satu peneliti, Elinor Mody dari Brigham and Women Hospital, Boston, Amerika Serikat.
Asam klorogenik dan antioksidan mampu menurunkan beberapa jenis hormon di dalam darah, termasuk insulin dan zat asam urat. Dengan kadar insulin dan zat asam urat yang lebih rendah, maka tentu tidak akan terjadi penumpukan kristal asam urat di persendian, bukan?
Hanya saja, bagi mereka yang sudah memiliki masalah asam urat, minum kopi justru dianggap bisa membuat masalah kesehatan yang diidapnya menjadi semakin memburuk. Berdasarkan sebuah penelitian yang dilakukan oleh Tuhina Neogi, MD dari Boston University School of Medicine, dihasilkan fakta bahwa mengonsumsi kopi atau teh dengan berlebihan bisa membuat gejala serangan asam urat meningkat.
Melihat adanya fakta ini, penderita asam urat sebaiknya berkonsultai kepada dokter terlebih dahulu untuk memastikan apakah mereka boleh minum kopi atau tidak. Selain itu, mereka juga bisa memastikan seberapa banyak jumlah kopi yang aman untuk mereka konsumsi.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
No comments:
Post a Comment