Judul : Bahaya Hipoglikemia Bagi Penderita Diabetes
link : Bahaya Hipoglikemia Bagi Penderita Diabetes
Bahaya Hipoglikemia Bagi Penderita Diabetes
Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.DokterSehat.Com– Salah satu kondisi yang bisa dialami oleh penderita diabetes adalah hipoglikemia atau kadar gula darah yang terlalu rendah. Padahal, biasanya penderita diabetes diwanti-wanti untuk mencegah kadar gula darahnya terlalu tinggi. Sebenarnya, apa sih bahaya kondisi hipoglikemia bagi penderita diabetes?
Pakar kesehatan dr. Iman Subekti, SpPD, KEMD, dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia menyebut hipoglikemia bisa datang secara tiba-tiba tanpa membutuhkan banyak waktu. Hanya saja, kondisi ini bisa menyebabkan gejala yang sangat mengganggu seperti tubuh yang terasa lapar, kepala pusing, mata kunang-kunang, tubuh dan pikiran yang kebingunga, hingga munculnya keringat dingin.
Masalahnya adalah banyak orang yang kemudian makan lebih banyak demi mengatasi kondisi hipoglikemia ini. Padahal, penderita diabetes tidak boleh makan dengan sembarangan karena bisa jadi akan mempengaruhi kadar gula dalam tubuhnya. Hal ini tentu akan membuat risiko terkena komplikasi meningkat.
Meskipun begitu, hipoglikemia memang harus dihindari karena hal ini bisa membuat penderita diabetes tidak mampu menggunakan otaknya dengan maksimal. Sebagai contoh, mereka akan mengalami gejala mengantuk, tubuh lemas, hingga susah berkonsentrasi dan susah berpikir. Padahal, penderita diabetes juga tetap melakukan aktivitas setiap hari, bukan?
Jika sampa hipoglikemia sering muncul, maka tubuh penderita diabetes akan mengeluarkan hormon adrenalin sebagai respons untuk meningkatkan kembali kadar gula daarh. Padahal, jika sampai hormon adrenalin ini jumlahnya berlebihan, maka akan mempengaruhi kondisi jantung. Aktifitas jantung yang terus meningkat tentu akan memicu peningkatan risiko serangan jantung yang sangat mematikan.
Jika penderita diabetes mengalami hipoglikemia dan berada dalam kondisi sadar, ada baiknya mereka segera mengonsumsi makanan atau minuman yang manis demi mengembalikan kadaar gula darah ke dalam kondisi normal. Hanya saja, jika memang tidak ada makanan atau minuman manis, makanlah apa saja yang ada demi mengatasinya. Jika sampai sudah kehilangan kesadaran, penderita diabetes sebaiknya segera diperiksakan kondisinya ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis yang tepat.
Pakar kesehatan menyarankan penderita diabetes untuk menerapkan pola makan yang sehat dan bergizi seimbang demi mencegah datangnya hipoglikemia.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
Demikianlah Artikel Bahaya Hipoglikemia Bagi Penderita Diabetes
Anda sekarang membaca artikel Bahaya Hipoglikemia Bagi Penderita Diabetes dengan alamat link https://didhiksty.blogspot.com/2018/11/bahaya-hipoglikemia-bagi-penderita.html
No comments:
Post a Comment